Spesifikasi Lenovo Vibe Z2 Pro, Smartphone Tangguh dengan Layar QHD

Lenovo Vibe Z2Pro merupakan smartphone tangguh yang termasuk dalam jajaran smartphone kelas dunia yang memiliki spesifikasi tinggi. Hal ini tampak dari penggunaan panel layar dan beberapa sektor pendukung lainnya seperti perangkat keras dan perangkat lunak yang digunakan, sehingga membuat smartphone besutan Lenovo ini berkelas dunia.

Lenovo Vibe Z2 Pro

Lenovo Vibe Z2Pro dengan spesifikasi mumpuni cocok digunakan untuk menunjang aktivitas pekerjaan kantor atau bisnis, smartphone tangguh ini memiliki layar yang besar dengan resolusi kualitas QHD. Tenaga prosesor berkinerja yang maksimal didukung kapasitas RAM yang besar dapat membantu menyelesaikan segala aktivitas komputerisasi dengan cepat.

Spesifikasi Lenovo Vibe Z2 Pro
·    Dimensions : 156 x 81.3 x 7.7 mm, weight 179 gram
·    Display : 6.0",  QHD (1440 x 2560 pixels) IPS LCD capacitive with Gorilla Glass 3
·    OS : Android OS v4.4.2 KitKat with custom Lenovo UI
·    Chipset : Qualcomm MSM8974AC Snapdragon 801
·    CPU : Quad-core 2.5 GHz Krait 400 CPU
·    GPU : Adreno 330
·           RAM : 3 GB, and Memory Storage : 32 GB of built-in
·           Camera rear : 16 MP, with 2160p video recording @ 30fps, 1080p @ 60fps, 720p @ 120fps
·           Camera front : 5 MP, 1080p video recording
·           Connectivity : Wi-Fi a/b/g/n/, Wi-Fi Direct and DLNA, GPS with A-GPS, GLONASS, LTE Cat 4 support, microUSB 2.0 port with USB host and MHL 2.0, Bluetooth v4.0, NFC.
·           Battery : Li-Po 4000 mAh

Kelebihan Lenovo Vibe Z2 Pro
Kelebihan Lenovo Vibe Z2 Pro memiliki layar 6 inci dengan kualitas Quad HD (QHD), sementara untuk menunjang fotografi tersedia kamera utama berkekuatan 16 MP didukung kamera depan 5 MP. Tenaga prosesor Quad Core dengan RAM 3 GB didukung baterai berkapasitas 4000 mAh memiliki daya tahan lebih lama saat mengoperasikan smartphone ini.

Kekurangan Lenovo Vibe Z2 Pro
Kekurangan Lenovo Vibe Z2 Pro terletak pada ruang penyimpanan yang tidak dapat diperluas, karena tidak memiliki slot kartu microSD. Kemudian baterai yang tidak dapat dilepas, serta untuk sekelas smartphone resolusi layar QHD cocoknya menggunakan chipset Snapdragon 805.

Harga Lenovo Vibe Z2 Pro
Harga LenovoVibe Z2 Pro dibanderol setara $533 atau sekitar Rp 6,4 juta, harga tersebut untuk pasaran di India. Namun, hingga saat ini belum diketahui terkait harga yang akan dilepas untuk pasaran di Indonesia. Kita nantikan saja kabar selanjutnya.
Spesifikasi Lenovo Vibe Z2 Pro, Smartphone Tangguh dengan Layar QHD | dualplus | 5